Lakukan Penanaman Pohon, INALUM Jadi Tuan Rumah Bakti BUMN Untuk Indonesia di Kawasan Danau Toba
Paropo, 29 Maret 2022 – PT Indonesia Asahan Aluminum (Persero) melakukan program penanaman pohon di kawasan Paropo sekaligus melakukan pembagian bibit pohon kepada masyarakat Tongging di Sumatera Utara. Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan program Bakti BUMN untuk Indonesia yang berlangsung di Sumatera Utara. Dalam kegiatan ini, INALUM sebagai tuan rumah acara menunjukan komitmen dan mengajak para sukarelawan dalam menjaga Kawasan Danau Toba yang menjadi jantung dari Sumatera Utara sekaligus menjaga sumber energi dari operasional perusahaan.
Executive Director Yayasan BUMN Syafuan menyebut program Bakti BUMN Untuk Indonesia ini merupakan pilot project dari Yayasan BUMN dan Kementerian BUMN yang bertujuan untuk menyinergikan program TJSL perusahaan BUMN, semangat Volunterisme, dan semangat kebersamaan. Syafuan berharap bahwa selanjutnya program ini bisa terus berjalan dibanyak titik di Indonesia.
“Sesuai dengan nature Yayasan, Yayasan BUMN dalam melakukan aktivitasnya selalu melibatkan relawan. Melalui program ini kami mendapatkan insight bahwa banyak karyawan- karyawan BUMN yang memiliki kepekaan sosial tinggi dan tertarik untuk menjadi relawan. Kami dari Yayasan BUMN sangat mendukung inisiatif dari Kementerian BUMN dalam memberikan wadah bagi Karyawan BUMN tersebut. Kedepannya, kami berharap program ini dapat terus berjalan sehingga kegiatan yang diberikan bersama masyarakat dapat berdampak semakin lebih meluas dan berkelanjutan.,” ujar Syafuan.
Hal senada juga disampaikan oleh Senior Vice President TJSL/CSR PT INALUM Ismail Midi menyebutkan bahwa program ini merupakan program yang sangat positif karena setiap BUMN di Indonesia bisa berkolaborasi untuk bersama-sama menyelesaikan masalah yang ada di masyarakat dan lingkungan sekitar.